25 Hal Yang Harus Kamu Tau Ketika Berusia 25

Berusia 25 - Cake
dreamstime.com

25 Hal Yang Harus Kamu Tau Ketika Berusia 25 – Menginjak usia 25 berarti kita berumur seperempat abad. Banyak yang mengatakan menginjak usia 25 itu sebuah hal yang menakutkan, Sudah pantas dipanggil om atau tante dan sering mendapat pertanyaan Kapan Nikah?. Menginjak usia 25 bisa menjadi sebuah pengalaman yang positif, Ini adalah pengalaman sekali seumur hidup.  Entah kamu akan menginjak usia 25 sekarang, besok atau tahun depan, berikut ini

25 Hal Positif yang Harus Kamu Ketahui Setelah Berusia 25

1. Kamu harus sudah tau cara memilih teman dengan bijaksana

1001startups.fr

Sejak dari kecil hingga sekarang kita sudah bertemu dengan banyak orang. Ada yang tetap bersama dengan kita disaat senang maupun susah, ada juga yang mendekati kita ketika mereka membutuhkan sesuatu. Tidak masalah, yang terpenting kamu bisa menjaga persahabatanmu dengan teman kamu yang sebenarnya.

2. Kamu sadar orang tuamu sudah berbeda dari 10 tahun yang lalu

lifehack.org

Dulu ketika kamu masih dalam masa pertumbuhan, kamu pasti sering bertengkar dengan orang tua. Ketika kita berusia 25, hubungan kita dengan orang tua pasti berbeda. Kamu harus lebih menghormati mereka dan lebih menikmati indahnya bersama mereka, selagi mereka masih ada karena mereka tidak akan berada disampingmu selamanya

3. Kamu harus tau bahwa diam dirumah sama menyenangkanya seperti keluar rumah

kingofwallpapers.com

Dulu kita selalu mendambakan pergi keluar setiap akhir pekan, berkumpul bersama teman – teman dan membuang waktu untuk bersenang – senang. Tetapi setelah kamu menginjak usia 25, kamu sudah melewati masa – masa seperti itu dan saatnya kamu hidup dengan lebih serius.

4. Kamu harus tau masa – masa 23 sudah selesai

whatsuplife.in

Mari kita terima kenyataan, di usia 23 adalah masa – masa terburuk sekaligus terbaik bagi kita semua. Dulu kita belum cukup dewasa untuk memikirkan apa yang harus kita lakukan setelah menyelesaikan pendidikan kuliah. Sekarang kita sudah memasuki usia 25, sudah lebih dewasa dan tau apa yang akan kita lakukan dikehidupan kita.

5. Kamu harus tau pentingnya mengatakan TIDAK

huffingtonpost.com

Setelah memasuki usia 25 kamu akan sadar kalau kamu tidak perlu menerima semua ajakan temanmu yang hanya untuk kumpul – kumpul, karena kamu sudah bisa membagi waktu dan tau apa yang terbaik untukmu. Hidup akan terasa lebih hidup jika kamu melakukan apa yang kamu mau dibandingkan jika kamu melakukan apa yang orang lain inginkan.

6. Kamu harus tau bagaimana mendekorasi tempat tinggalmu

decor.966v.com

Mungkin kamu tidak akan tinggal selamanya ditempatmu yang sekarang, tetapi kamu harus tau bagaimana membuat tempat tinggalmu lebih nyaman dan pantas disebut sebagai rumah. Luangkan waktu sejenak untuk mendekorasi tempat tinggalmu.

7. Kamu harus tau menjaga kesehatan itu sangat penting

rand.org

Kamu tau kalau kamu tidak akan muda selamanya. Menjaga kesehatan dengan pola hidup yang baik akan membawa dampak positif dikemudian hari. Kalau kita tidak menjaga kesehatan mulai dari sekarang, ketika kita berusia 30 keatas, sakit lutut, punggung, dan lain – lain akan timbul.

8. Kamu harus tau sekali – sekali menjadi egois itu tidak masalah

huffingtonpost.com

Untuk kebahagiaan diri kamu sendiri, kamu harus melakukan sesuatu yang membuatmu merasa nyaman dan merasa senang daripada merasa sedih dan merasa kesal. Berikan sedikit jarak dengan teman – teman sebayamu dan mulai melakukan sesuatu yang baik untuk dirimu sendiri.